oleh

Pesona Taka Makassar, Harta Karun Paling Unik di Labuan Bajo

INBISNIS.ID, BALI Labuan Bajo, salah satu tempat yang jadi destinasi super prioritas dari Kemenparekraf ini memang tak perlu diragukan keindahannya. Siapapun akan kagum dengan pesonanya.

Selain terkenal dengan komodonya, Labuan Bajo juga dikelilingi banyak pulau yang begitu mengagumkan. Salah satunya adalah Taka Makassar yang merupakan harta karun kecil paling unik di Labuan Bajo.

Tempat dengan panorama menakjubkan tersebut, merupakan sebuah pulau kecil yang memiliki struktur berupa hamparan pasir putih, yang diselingi dengan rerimbunan ilalang.

Baca juga : White Pearl 01, Pilihan Tepat Menikmati Indahnya Taman Nasional Komodo

Dilansir dari travel.detik.com, Taka Makassar disebut sebagai gosong yakni gundukan memanjang yang muncul di tengah laut yang hanya muncul ketika kondisi air laut surut.

Gosong sendiri terbentuk akibat pergerakan ombak yang menghanyutkan pasir dari bibir pantai. Pasir-pasir itu kemudian berkumpul dan tersedimentasi hingga menjadi gundukan.

Taka Makassar merupakan salah satu gosong terindah di Indonesia karena pasirnya bersih dan air laut di sekitarnya jernih. Traveler juga akan dibuat takjub ketika datang ke sana sebab warna lautnya adalah toska.

Bila dilihat dari kejauhan, traveler akan melihat gradasi warna yang indah antara biru tua, tosca, dan putih dan gundukan pasir.

Ngomong-ngomong soal warna tosca, hal ini mengindikasikan bahwa perairan di sekitar Taka Makassar ini tergolong dangkal sehingga traveler bisa berenang atau snorkeling di sana. Namun traveler harus tetap waspada jika arus tiba-tiba berubah kencang.

Bila traveler tak ingin bermain air, bisa kok sekadar duduk santai atau berfoto. Pemandangannya yang indah memang sayang bila tak diabadikan dalam foto atau video.

Baca juga : White Pearl 02, Siap Menemani Anda Menjelajahi Surga Tersembunyi di Labuan Bajo

Tips mengunjungi Taka Makassar, bawalah topi sebab kondisi di sana amat terik terutama saat siang hari. Gosong ini tak memiliki pepohonan atau tempat lain untuk berteduh.

Di samping itu, bawalah perbekalan yang cukup sebab tak ada orang berjualan di sana. Tapi ingat, jangan meninggalkan sampah ya di sana.

Untuk dapat merasakan butiran pasir yang halus di atas permukaan Pulau Taka Makassar, memang tidak akan dipungut biaya.

Namun untuk masuk ke area Kawasan Taman Nasional Komodo, hingga tarif guide tour dan transportasi, setidaknya kamu perlu menyiapkan budget.

Kamu bisa menuju ke Pulau Taka Makassar dengan sangat mudah. Sesampainya di Labuan Bajo, kamu bisa melanjutkan perjalanan menggunakan perahu untuk bisa sampai ke Pulau Taka Makassar.

Percaya deh, kamu nggak akan kesulitan dalam mencari kapal yang dapat disewa ke pulau ini. Hanya saja, biasanya para wisatawan yang datang ke Labuan Bajo, memilih untuk mengunjungi Pulau Komodo terlebih dahulu.

Jadi, tunggu apa lagi?. Yuk, langsung siapkan rencana perjalanan wisata kamu berikutnya, ke pulau yang cantik dan keren ini. Dijamin nggak bakal nyesel!

(Redaksi)

Well, Silahkan tulis pendapatnya di kolom komentar ya.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *