oleh

Puan Maharani Tutup Secara Resmi Piala KBPP Polri

INBISNIS.ID, DENPASAR – Secara resmi, Turnamen Nasional Sepakbola Dreams Come True, Keluarga Besar Putra Putri (KBPP) piala Polri resmi ditutup oleh Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, dan juga selaku ketua Dewan Kehormatan piala KBPP, Puan Maharani di Lapangan Niti Mandala Renon, Denpasar, Bali, Minggu (14/11/2021).

Rangkaian kegiatan penutupan piala KBPP Polri CUP final Nasional tahun 2021 ini sudah memasuki acara puncak dan akan dilanjutkan memberikan penghargaan bagi tim yang telah memenangkan pertandingan sepak bola, (usia) U-10, U-11, U-12 dan U-13, yang dim

ana kegiatan ini dimulai dari pukul 08.00 wita di lapangan Renon.

Dalam acara penutupan piala KBPP Polri,para pejabat yang ikut hadir diantaranya, Gubernur Provinsi Bali, Wali Kota Denpasar, Kapolda Bali, dan Ketua umum KBPP Polri.

Kegiatan ini merupakan yang pertama kali diselenggarakan di lapangan Renon, Denpasar untuk menjadi ajang uji coba untuk menjadi tuan rumah dalam event-event besar bukan hanya Nasional bahkan Internasional juga bisa disiapkan mulai dari sekarang.

“Mari kita buktikan bahwa Provinsi Bali bisa,mampu dan juga menjaga diri dari pandemi covid 19 ini penting biar kita sama -sama lakukan dan jalankan agar tidak ada kasus covid 19 gelombang ke tiga,karena Tahun depan akan ada kegiatan Internasional, Dan Bali akan menjadi tuan rumah IPU (International Parliamentary Union) ini adalah organisasi internasional dan merupakan forum internasional parlemen pertama yang membidangi negosiasi politik antar-negara. Sekitar bulan  maret tahun depan hampir 100 negara yang akan berdatangan di bali tahun depan,” ujar Puan Maharani

Ia juga mengucapkan selamat para peserta piala KBPP Polri yang telah menjadi juara dan tentu saja para tim yang juara,

“Kalian akan mewakili Indonesia dalam turnamen Dreams Come True ( Impian Bisa Jadi Kenyataan ) tahun 2022, yang akan diselenggarakan di Jakarta,” ujarnya.

“Kalian yang masih sangat muda ini,harus optimis dan harus berani mewakili Indonesia di pentas dunia,harus rajin -rajin latihan dan juga sering mengikuti kompetisi dan jangan lupa harus rajin bersekolah, karena sekolah akan menjadikan modal kalian dalam mengarungi masa depan yang akan datang. Saya berharap pada kejuaraan-kejuaraan Internasional yang akan datang, Akan berkibar bendera Merah Putih di setiap event-event internasional olahraga,” tutupnya.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *