INBISNIS.ID, JAKARTA – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno, mendorong kopi khas nusantara mampu menjadi nation branding yang kuat. Hal tersebut disampaikan Menparekraf dalam acara NGANTRI (Ngobrol Bareng Mas Menteri), yang disiarkan secara daring melalui akun instagram @pesonaid_travel, Minggu (6/6).
“Kopi ini menjadi produk yang sangat diunggulkan. Karena, Indonesia dikenal sebagai episentrum kopi di dunia”, demikian disampaikan Sandiaga dalam rilisnya
Sebagai salah satu negara penghasil biji kopi terbesar di dunia , jenis kopi yang dihasilkan Indonesia pun beraneka ragam, seperti Kopi Arabika Toraja, Kopi Gayo, Kopi Sidikalang, Kopi Kintamani, dan lainnya. Hal ini menunjukkan betapa besar potensi industri kopi di Indonesia yang bisa dikembangkan agar lebih mendunia.
“Saya berharap industri kopi akan menjadi tulang punggung penciptaan lapangan kerja, penggerak ekonomi Indonesia termasuk ekspor, dan akan menjadi nation branding Indonesia yang kuat, ” jelas Kemenparekraf.
Menparekraf Sandiaga berpesan kepada pelaku usaha kopi agar tetap semangat di tengah situasi pandemi COVID-19 serta mencari passion atau menemukan kreativitas baru, karena Kemenparekraf siap memberi program pelatihan dan bantuan untuk meningkatkan peluang usaha dan peningkatan lapangan kerja.
Komentar