oleh

Berlangsung Dua Hari, Lomba MTQ Tingkat Nagari Resmi Ditutup

-Daerah-520 views

INBISNIS.ID, SOLOK SELATAN – Pelaksanaan MTQ tingkat Nagari telah selesai dilaksanakan. Pelaksanaan MTQ tingkat Nagari ditutup langsung oleh Wali Nagari Lubuk Gadang Selatan, Joni Permadi pada Jumat siang (01/04/22) di Hall Kantor Wali Nagari Lubuk Gadang Selatan.

Sebagaimana diketahui sebelumnya, bahwa Kabupaten Solok Selatan akan menjadi tuan rumah pada pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi Sumatera Barat pada tahun 2023 mendatang.

Diketahui bahwa, lomba MTQ dilaksanakan selama dua hari yaitu pada hari Selasa dan Rabu tanggal 29 dan 30 Maret 2022 dengan tiga jenis cabang lomba.Jenis perlombaan yang dilombakan di MTQ tingkat Nagari ini adalah lomba Tilawatil Quran, Khutbah Jumat & Adzan, dan Tartil Al – Quran mulai dari tingkat anak-anak hingga tingkat dewasa.

Adapun yang menjadi pemenang dalam acara lomba MTQ tingkat Nagari ini adalah Rahmad sebagai juara satu lomba Adzan, Alfikri Mataza sebagai juara satu lomba Khutbah. 

Dari cabang lomba Tilawatil Quran Dasar Alfin Saputra sebagai juara satu kategori PA, Aulia Lufiana sebagai juara satu kategori PI. 

Sedangkan pemenang lomba Tilawatil Quran Menengah adalah Adit Sahbari dan Rahmatul Hafis sebagai sebagai juara satu kategori PA dan N. Alisa Ardinarta dan Wirda Amelia kategori PI. 

Dari kategori lomba Tartil Dasar, yang menjadi juara satu adalah M. Abdul Rasyid untuk kategori PA, Adelia Zahra untuk kategori PI.Dan kategori lomba Tartil Menengah, yang menjadi pemuncak adalah Hermansyah untuk kategori PA dan Mutiara Yesia P untuk kategori PI. 

Zul Afendi, selaku Sekretaris Nagari Lubuk Gadang Selatan saat diwawancarai oleh tim Inbisnis pada Jumat malam (01/04/22) menyatakan bahwa adanya lomba ini, untuk menyaring anak-anak yang menang lomba ini untuk diperlombakan di tingkat kecamatan setelah habis lebaran. 

“Dari lomba ini, kita membawa anak-anak yang menang lomba ini untuk diperlombakan di tingkat kecamatan setelah habis lebaran” kata Zul Afendi.

(Redaksi)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *