INBISNIS.ID, DENPASAR – Gubernur Bali, I Wayan Koster, berharap agar Bank Mandiri dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta sekaligus berkontribusi dalam pertumbuhan ekonomi Bali.
Hal ini disampaikan ketika membawa sambutan dalam acara Peresmian Gedung Menara Mandiri Denpasar, bertempat di Gedung Menara Mandiri Denpasar, Jumat (3/06/2022).
“Kita berharap mandiri akan semakin tumbuh ke depan di Provinsi Bali, serta semakin bisa memberikan layanan kualitas terbaik kepada masyarakat Bali. Terlebih dengan teknologi digitalnya. Sekaligus berkontribusi untuk dalam mendorong percepatan pemulihan ekonomi Bali,” terang I Wayan Koster
Lebih lanjut, I Wayan Koster, juga berharap agar Bank Mandiri berkontribusi dalam upaya bersama menjaga alam, manusia dan budaya Bali. Hal ini karena dengan menjaga alam, manusia dan budayanyalah ekonomi Bali bisa tumbuh dan berkembang.
“Oleh karena itu kita harus sama-sama merawat ini, kalau budaya Bali bagus, maka itu akan menjadi ekosistem untuk tumbuhnya perekonomian Bali, terutama pariwisata. Karena memang orang ke Bali itu ketertarikan pada budaya Bali yang kaya, unik dan unggul,” terang I Wayan Koster.
Menurutnya, tanpa budaya, Bali tidak akan bisa survive. Hal ini karena Bali tidak sama seperti daerah lain yang memiliki emas, tembaga, minyak, gas dan tambang batu bara.
“Bali hanya punya Budaya. Jadi Bali harus bisa eksis survive berkelanjutan dengan budayanya. Oleh karena itu ini menjadi tanggung jawab bersama,” terang I Wayan Koster
Selain itu, I Wayan Koster juga mengungkapkan, bahwa peresmian Menara Bank Mandiri ini berada pada waktu yang tepat ditengah pandemi Covid-19 di provinsi Bali sudah sangat landau dan stabil.
“Dengan kondisi yang baik ini. wisatawan mancanegara datang ke Bali terus meningkat sejak Maret sampai Mei. Hari ini sudah rata-rata 4.000/hari. Yang domestik sudah mencapai 10.000-14.000/hari. Dengan 17 penerbangan internasional langsung ke Bali sudah tanpa persyaratan ketat. Jadi pemulihan pariwisata momentumnya sudah terjadi di bulan Maret,” terang Koster.
Sementara itu, Direktur Bank Mandiri, Darmawan Junaidi, berharap dengan hadirnya Menara Bank Mandiri di Bali, Bank Mandiri dapat berkontribusi kepada masyarakat Bali serta meningkatkan perekonomian di Bali.
“Selain itu juga kita harapkan dengan tempat kerja yang semakin baik, kita berharap juga kinerjanya semakin terbaik,” terang Darmawan Junaidi.
Terkait langkah kedepan Bank Mandiri, Darmawan Junaidi, mengatakan bahwa Bank Mandiri telah memiliki super livin untuk individual, ritel banking.
“Dimana tidak hanya sebagai mobile banking tapi super yang bisa memberikan menawarkan seluruh produk anak perusahaan Bank Mandiri dan nasabah yang bisa dipromosikan,” terang Darmawan Junaidi.
(Redaksi)
Well, Silahkan tulis pendapatnya di kolom komentar ya.
Komentar