oleh

Kurang Lebih 1000 Orang Dari 115 Negara akan Menghadiri IPU di Bali

INBISNIS.ID, DENPASAR – Ketua DPR RI, Puan Maharani mengatakan kurang lebih 1000 orang dari 115 negara akan datang menghadiri sidang Inter Parliamentary Union (IPU) ke 144 di Bali yang berlokasi di Nusa Dua saat konferensi pers seusai mengadakan rapat koordinasi persiapan sidang IPU di Westin Hotel and Convention Center (14/3).

Diketahui sidang IPU ke 144 ini akan dilaksanakan pada tanggal 20 sampai dengan 24 Maret 2022 di Nusa Dua Bali, dan hingga saat berita ini diturunkan telah terdaftar 115 Negara atau Delegasi yang telah terdaftar dari 178 Negara Anggota IPU.

Puan juga mengatakan bahwa Jika dalam event berskala Internasional ini berjalan dengan baik dan kondusif, maka akan membawa nama Indonesia dan Bali khususnya dengan citra positif.

“Jadi jika event ini bisa berjalan dengan baik tentu saja Insya allah akan membawa nama Indonesia dan Bali dengan citra positifnya”, ungkap Puan.

Pada sidang IPU ke 144 ini dikatakan Climate Changes atau perubahan iklim dan Pandemi Covid-19 menjadi isu utama juga agenda turunan terkait IPU ke 144.

Pada kesempatan yang sama Wayan Koster selaku Gubernur Bali menyatakan siap mendukung suksesnya sidang IPU nanti. Dia juga menyatakan mendukung penuh mulai kedatangan sampai menuju lokasi diadakannya sidang IPU termasuk pelaksanaan Protokol Kesehatan yang mana untuk penanganan Prokes telah disiapkan tim yang sangat tangguh.

Perlu diketahui bahwa sidang Ipu ini akan dilaksanakan di Bali merupakan Event berskala Internasional pertama pada tahun 2022 dan selaku Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo diagendakan akan membuka Sidang Inter-Parliamentary dan Ketua DPR RI Puan Maharani akan menjadi Presiden Assembly.

(Redaksi)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *