oleh

Pembukaan Pesantren Ramadhan 1443 H di Kota Padang

-Daerah-881 views

INBISNIS.ID, PADANG – Telah berlangsung acara pembukaan Pesantren Ramadhan di Masjid Jami’ Padang Besi pada Sabtu (09/04/22).

Masjid Jami’ sendiri merupakan tuan rumah pembukaan Pesantren Ramadhan di Kelurahan Padang Besi. Semua masjid atau mushalla mengirimkan utusannya kepada masjid ini untuk mengikuti pembukaan Pesantren Ramadhan.

Pesantren Ramadhan adalah program dari Walikota Padang yang sudah dijalankan sejak tahun 2006. Pesantren Ramadhan ini merupakan pendidikan dari sekolah yang dipindahkan ke Masjid selama bulan puasa bagi yang muslim.

Dengan mengusung tema “Pesantren Ramadhan Membentuk Generasi Yang Tangguh, Berbudaya dan Mencintai Masjid” wajib dilaksanakan oleh santri yang duduk di bangku kelas 4 SD (Sekolah Dasar) hingga kelas 9 SMP (Sekolah Menengah Pertama) yang bersekolah di seluruh wilayah Kota Padang, Sumatera Barat.

Pesantren Ramadhan tahun 2022 Masehi atau 1443 Hijriyah dilaksanakan mulai dari tanggal 9 – 28 April 2022 dengan menetapkan hari Jumat sebagai hari libur.

Master Of Training (MOT) Pesantren Ramadhan di Masjid Jami’ Roni Wardi saat pemberian kata sambutannya mengatakan bahwa dengan adanya Pesantren Ramadhan ini, momen untuk menanamkan sifat disiplin, dengan melakukan berbagai kewajiban seperti tidak boleh memanggil temannya dengan kata yang tidak seharusnya diucapkan, wajib mengucapkan salam dan tidak ada yang membuat sepatu atau sendal yang berserakan di luar, jika ada yang melanggar akan ada sanksi yang mendidik dari panitia.

“Dengan program Pesantren Ramadhan ini, momen untuk menanamkan sifat disiplin. Di masjid ini selama pelaksanaan Pesantren Ramadhan mewajibkan para santri untuk melakukan 3 hal yaitu tidak boleh memanggil temannya dengan kata yang tidak seharusnya diucapkan, wajib mengucapkan salam dan tidak ada yang membuat sepatu atau sendal yang berserakan di luar, jika ada yang melanggar akan ada sanksi yang mendidik,” kata Roni Wardi.

Roni Wardi juga mengajak para santri bersama-sama mencari ilmu dengan adanya Pesantren Ramadhan ini secara bersungguh-sungguh.

“Dengannya adanya kegiatan ini, mari kira bersama-sama mencari ilmuwan dengannya adanya pesantren ramadhan ini dengannya sungguh-sungguh.” ujar Roni Wardi. ”

(Redaksi)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *