oleh

38 Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas Dilantik Bupati Flores Timur

INBISNIS.ID, LARANTUKA – Sebanyak 38 Aparatur Sipil Negara (ASN) dilantik menjadi Pejabat Administrasi dan Pejabat Pengawas Eselon III oleh Bupati Flores Timur, Antonius Hubertus Gege Hadjon, Jumat (13/05/2022).

Hadir dalam acara pelantikan, Sekretaris Daerah (Sekda) Flotim, Paulus Igo Geroda, para Rohaniwan, dan sejumlah awak media bertempat di Gedung Sekretariat Daerah Flotim.

Saat memberikan sambutan, Bupati Anton menjelaskan bahwa pelantikan yang dilakukan hari ini merupakan langkah promosi, rotasi atau mutasi, juga melantik beberapa pejabat karena terjadi perubahan nomenklatur dalam jabatan.

Ia menyadari pelantikan kali ini berada di akhir masa jabatannya sebagai orang nomor satu di Flores Timur yang jatuh pada tanggal 22 Mei 2022 mendatang. Karena itu, lanjut dia, keputusan yang diambil tentu tidak bisa menyenangkan hati semua orang.

 “Kegiatan hari ini saat menjelang akhir masa jabatan. Saya memang bersama tim mengambil keputusan tapi dengan berbagai pertimbangan. Dalam pertimbangan-pertimbangan tersebut, tentu tidak semuanya dapat menyenangkan hati semua orang,” ujarnya.

Ia melanjutkan, meski tak menyenangkan hati semua orang, namun keputusan harus tetap dibuat. Ia mengaku percaya selama mengemban tugas, peserta terlantik selalu berusaha menjalankan tugas-tugas pemerintah untuk melayani kepentingan masyarakat.

“Saya selalu yakin bahwa selama ini, dalam setiap jabatan yang diemban oleh saudara telah berbuat banyak hal, sesuai dengan tugasnya masing-masing,” katanya.

Lebih lanjut, Bupati Anton menegaskan kepada para ASN agar tetap melanjutkan semangat melayani masyarakat yang sifatnya terbaik.

(Redaksi)

Well, Silahkan tulis pendapatnya di kolom komentar ya.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *