INBISNIS.ID, YOGYAKARTA – Dalam rangka mendukung prodak Usaha Kecil Menengah di Indonesia, UKM IKM Yogyakarta mengadakan konsultasi pendampingan perizinan usaha (NIB/IUMK) pada Sabtu (6/5).
Berlokasi di Hadiseno Gamelan, tepatnya di Jalan Letjen Suprapto no. 83 Ngampilan Yogyakarta, kegiatan ini juga dalam ranga menyambut Expo Yogyakarta yang akan berlangsung pada 20 Maret mendatang.
“Kami dari UKM IKM Yogyakarta mengadakan pendampingan perizinan bagi UKM IKM yang belum berizin NIB IUMK,” papar Afifudin selaku ketua wilayah UKM IKM Nusantara Yogyakarta.
Afif menambahkan bahwa, peserta yang hadir luar biasa banyak. Pendampingan perizinan usaha ini juga sebagai rangkaian kegiatan expo Yogyakarta pada 20 Maret.
“Ada akurasi prodak dan ada izin bagi pelaku UMKM, nantinya akan ada lagi serangkaian acara yang akan dilakukan menjelang Expo Yogyakarta,” tandasnya.
Komentar