oleh

MRC Jumat Berkah Berbagi Sekaligus Berkampanye Ideologi Pancasila untuk Negeri

INBISNIS.ID, DEPOK – Menggelar kegiatan berbagi bukan hanya membutuhkan keikhlasan karena rasa peduli, namun memerlukan konsistensi dan istiqomahnya hati untuk terus dan tidak berhenti membagikan sebagian rezeki kepada mereka orang orang yang menantikan uluran empati untuk mengobati hati bahwa menjalani  kehidupan ini tidak sendiri. Mitra Reskrim Community (MRC) Jumat Berkah berbagi saat ini berada di Pondok Pesantren Hanifah Hidayatullah Pondok Petir Bojongsari Depok. Jumat (10/06).

Acara bakti sosial rutin tiap jumat kali ini dihadiri oleh Wakapolsek Sawangan AKP Ahmadi, SH beserta jajaran, Lurah Pondok Petir Suhendar,  Team solid para Mahasiswa serta putra dari Pembina MRC Editya

dengan penuh antusias dan semangat membagikan Sembako berupa beras serta puluhan Box kotak makan siang untuk para santriwan santriwati Pondok Pesantren usai menjalankan ibadah sholat jumat bersama di Masjid Ponpes Hanifah Hidayatullah. 

Pendiri dan Pembina MRC sekaligus Panit Reskrim Polsek Sawangan Sarwo Edi Nugroho, STB yang tiada henti memprakarsai kegiatan berbagi ini menegaskan, Kami Mitra Reskrim Community selalu menyerukan kepada masyarakat akan pentingnya sadar hukum dan cinta negeri, disisi lain kami sedang berkampanye namun bukan kampanye politik tetapi kampanye Pancasila.

“Karena dengan kita mengerti ideologi Pancasila kita pun akan seperti itu. Mohon diterima mungkin kami hanya mampu memberikan sedikit semoga bermanfaat untuk santri santri disini dan mudah mudahan kami tetap istiqomah,” papar Sarwo Edi. 

Wakapolsek Sawangan Bojongsari AKP Ahmadi, SH yang turut hadir jumat berkah memberikan keterangan, Generasi kita ini perlu anggota kepolisian untuk mengamankan negara kita ini, tentunya dengan dasar agama adik-adik semuanya kalau menjadi polisi akan sangat kuat sekali untuk generasi di negara ini, karena apa akhlak sudah bagus, agama sudah bagus, kemudian fisik bagus akan membuat negara ini kuat tangguh dan makmur.

Jadi untuk adik-adik yang hafal Alquran 10 Juz itu free dan akan langsung dijadikan kepolisian penegak hukum jika sehat. Jangan takut menjadi Polisi dan harus  jaga kesehatan,  karena jika jadi polisi adek adek akan lebih luas lagi untuk ibadahnya dalam menyebarkan ajaran ajaran adik-adik semua.

“Karena dengan adanya kesempatan  serta keberanian itu yang akan lebih bisa dimanfaatkan diaplikasikan ke masyarakat,” ulas Wakapolsek Ahmadi.

Pimpinan Ponpes Hanifah Hidayatullah ustadz H. Mustado Mengatakan, “Terimakasih kepada MRC, Jajaran Kepolisian Polsek Bojongsari, pak Lurah beserta semua yang hadir, alhamdulillah dalam keadaan yang cerah ini semoga mendapatkan kemurahan hati kita semua. MRC dengan niat baiknya yang luar biasa dengan para donatur yang mulia, yang mau memberi makan, memberi sebagian hartanya, tenaga maupun pikirannya dapat kita saksikan di siang hari ini. Jadi dengan begini kita jadi tau dengan aparat kepolisian yang memakai seragam seperti ini, bukan hanya untuk orang yang ditangkap diikat, nah para santri disini jadi tau ini dari Mitra kepolisian.

“Hanya doa yang bisa kami panjatkan tentunya dengan harapan semoga niat baiknya dicatat amal besar dihadapan Allah SWT dilancarkan  tugas tugasnya di kepolisian khususnya di wilayah Bojongsari dan sekitarnya semuanya dapat diperhatikan,” tutup  Ustadz H. Mustado dengan doa.

(Redaksi)

Well, Silahkan tulis pendapatnya di kolom komentar ya.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *