oleh

Meminimalisir Disparitas, Disdik Sumenep Gelontorkan Anggaran 4 Milyar Lebih

INBISNIS.ID SUMENEP – Dalam rangka upaya mewujudkan pemerataan pembangunan di segala sektor, dan meminimalisir perbedaan (Disparitas) yang berkeadilan antara daratan dan kepulauan, Dinas Pendidikan Pemerintah Kabupaten Sumenep, menggelontorkan anggaran pembangunan fisik maupun non fisik sebesar ‘Empat milyar tujuh ratus sembilan puluh dua juta rupiah’ (4 Milyar lebih) khususnya di Kepulauan Kangean Kabupaten Sumenep.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sumenep, dihadapan Bupati Achmad Fauzi dan masyarakat Arjasa saat mengikuti Safari Kepulauan tanggal 4 Juni 2022 di Pendopo Kecamatan Arjasa, Kabupaten Sumenep  Jawa Timur.

Bupati Sumenep Achmad Fauzi, S.H, M.H mengatakan, pada intinya Pemerintah Daerah Kabupaten Sumenep, berharap pemerataan pembangunan di segala sektor, baik daratan maupun kepulauan, sehingga tidak ada perbedaan (Disparitas) dan bisa seimbang daratan dan kepulauan. Sabtu siang (4/6).

“Saya melihat data disini, Dinas Pendidikan ini yang digelontorkan ke Kecamatan Arjasa saja mencapai Empat Milyar tujuh ratus sembilan puluh dua juta (4 Milyar lebih) anggaran terkait dengan PAUD, SD, SMP, yang masuk di Kepulauan ini semakin tinggi,” ujar Bupati Achmad Fauzi mempersilahkan Kadisdik Sumenep menyampaikan.

Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Sumenep Agus Dwi Saputra menyampaikan, untuk tahun ini ada sekitar 4 Miliar lebih, mulai dari sarana prasarana, TIK, maupun fisik mulai dari PAUD sampai ke SMP. 

“Dan yang paling utama di tahun ini, Pemerintah Kabupaten Sumenep membantu untuk anak-anak yang akan masuk SD ataupun MI sebanyak kurang lebih 15 ribu Anak, akan dibantu seragam jadi,” tukasnya.

Lanjut kata Agus Dwi Putra, pada tahun ajaran 2021 – 2022 lalu, Dinas Pendidikan Sumenep mampu mengcover 19 Kecamatan, namun pada tahun ajaran baru 2022 – 2023, akan mengcover 27 Kecamatan di Kabupaten Sumenep.

“Untuk kegiatan Madin (Madrasah Diniyah), kemarin tahun ajaran 2021 – 2022 masih mengkafer 19 Kecamatan di daratan. Dan alhamdulillah mulai bulan Juni, tahun ajaran baru 2022 – 2023 bisa mengkafer sejumlah kecamatan yang ada di Kabupaten Sumenep, yaitu 27 kecamatan,” tandas Kadisdik Sumenep Agus Dwi Putra.

(Redaksi)

Well, Silahkan tulis pendapatnya di kolom komentar ya.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *