oleh

Melihat Jejak Budaya Masa Lampau di Pulau Ugar

INBISNIS.ID, FAKFAK – Tim peneliti dari Balai Arkeologi Papua, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Riset dan Teknologi serta peneliti dari Fakultas Seni Rupa dan Desain, Institut Teknologi Bandung, melakukan penelitian terkait peninggalan budaya masa lampau di wilayah Pulau Ugar.

Di wilayah Pulau Ugar terdapat situs- situs yang memiliki nilai budaya yang sarat dengan masa lampau di antaranya Gua Bersejarah dan Gambar Cadas pada tebing kars.

“Penelusuran awal di kawasan Pulau Ugar, kami tim arkeologi menemukan situs baru sebanyak 10 situs gambar cadas dari data sebelumnya. Situs tersebut gambarnya dominan telapak tangan dengan kondisi sudah rusak atau terkelupas dari dinding tebing. Warna gambar cadas ada yang merah, ungu dan kuning ujar,” ujar Zubair Mas’ud selaku Ketua Tim Penelitian.

Selain situs gambar cadas tim juga menelusuri gua yang potensial sebagai destinasi wisata minat khusus.

Keberadaan situs gambar cadas memiliki nilai ilmu pengetahuan, kearifan lokal dan potensial, yang dikembangkan oleh pemerintah kabupaten Fakfak sebagai destinasi wisata budaya, ini ditunjang juga dengan lingkungan alam yang berupa pulau- pulau kecil dengan pasir yang putih.

(Redaksi)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *