INBISNIS.ID, MAMBERAMO TENGAH – Kepolisian Resor Mamberamo Tengah, Polda Papua bergerak melakukan Patroli Cipta Kondisi (CIPKON) keamanan hari libur lebaran yang berlangsung saat ini.
Patroli tersebut dilakukan oleh Regu Piket Operasi Ketupat Cartenz yang dipimpin oleh Kasat samapta Ipda Tumbur Sinurat bersama Personil Gabungan Polri, TNI dan Brimob, menyambangi objek-objek Vital di sekitaran Kota Kobakma, Mamberamo Tengah, Selasa (03/05).
Beberapa objek Vital yakni: Perkantoran Pemda, Bandara, Bank Papua, APMS, RSUD Lukas Enembe, Pasar Sentral Kobakma dan juga penertiban arus lalu lintas bagi Para pengguna kendaraan.
Kasat Samapta menambahkan kerumunan masyarakat yang rawan mengakibatkan resiko penularan dan penyebaran Virus Corona apabila tidak dapat mematuhi prokes.
Patroli merupakan upaya preventif untuk mencegah berbagai potensi tindak kriminalitas. Hal inilah yang menjadi tugas Kepolisian sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat untuk hadir di setiap waktu, guna menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif serta mencegah terjadinya tindak kriminal. Adapun sasaran patroli di obyek vital adalah Perkantoran, Perbankan dan lainnya.
Petugas juga memberikan himbauan Kamtibmas kepada petugas keamanan. Mereka diminta berhati-hati dan waspada tentang keamanan di tempat kerjanya. Terlebih hari Raya sekarang ini ada banyak ancaman tindakan kriminalitas seperti mengkonsumsi Miras, pencurian dan lain-lain. Apabila ada hal-hal yang mengarah pada tindakan kriminal supaya segera menghubungi pihak berwajib.
“Semoga upaya ini dapat berdampak positif bagi penanggulangan wabah Covid-19 yang masih melanda hingga saat ini dan mari kita bersama-sama patuhi protokol kesehatan guna pencegahan Covid-19,” pungkas Ipda Tumbur Sinurat .
(Redaksi)
Komentar