INBISNIS.ID, BLITAR – Di tengah perkembangan zaman, jajanan tradisional di Blitar ternyata mampu bertahan. Salah satunya jajanan tradisional bernama Cenil.
Cenil merupakan jajanan pasar legendaris yang sejak zaman penjajahan hingga saat ini masih bisa dijumpai di pasar-pasar tradisional dan sejumlah lapak di Blitar.
Jajanan tradisional ini terbuat dari pati ketela dan ketan ini ternyata masih banyak yang menyukai, terbukti setiap ke pasar banyak penjual dan pembelinya.
Aini, salah satu pedagang cenil di pasar kanigoro mengaku produk cenil masih banyak diminati pelanggan. Banyak dari generasi millenial yang masih menyukai jajanan ini.
“Sehari pasti habis cenil buatan saya ini, pelanggannya lintas usia. Ada yang sudah dewasa sampai anak muda,” kata Aini kepada INBISNIS.ID, Rabu (18/5/2022).
Lanjutnya, Ia mengatakan hampir setiap hari dirinya berjualan mulai dari pagi hingga siang.
“Jualan dari pagi kadang jam 11 siang sudah habis,” ucap perempuan penjual jajanan tradisional ini.
Sebagai informasi, jajanan yang terbuat dari pati ketela dan ketan ini sangat cocok dimakan dengan parutan daging kelapa dan cairan gula kelapa. Jenis jajanan tradisional yang cocok untuk makanan ringan bersama keluarga.
(Redaksi)
Komentar