INBISNIS.ID, BLITAR – Dengan kekayaan alamnya, sudah bukan rahasia lagi bila Indonesia memiliki sejumlah hutan pinus yang tersebar di sejumlah daerah. Beberapa daerah juga menggarap cukup serius untuk menjadikan spot ini sebagai destinasi wisata hutan pinus yang ngehits. Salah satunya Kabupaten Blitar.
Terkenal sebagai daerah yang subur. Daerah ini juga punya wisata Hutan Pinus Loji di Desa Tulungrejo, Kecamatan Gandusari, Kabupaten Blitar.
Tepat berada di lereng Gunung Kelud, camping ke Hutan Pinus Loji akan dimanjakan dengan panorama alam dan udara segar di antara pepohonan. Di tempat ini traveller juga bisa berfoto dengan nuansa yang Instagramable.
Salah wisatawan yang camping di wisata ini, Putri, perempuan asal kota blitar ini mengungkapkan sudah beberapa kali melakukan kegiatan disini. Selain camping ia juga melakukan aktivitas organisasi bersama teman-temanya.
“Sering kita kesini, suasananya segar dan tidak membosankan. Bahkan kegiatan organisasi kami setiap tahun diadakan disini,” kata perempuan yang juga aktif di salah satu organisasi kemahasiswaan, Minggu (22/5/2022).
Ia menambahkan, bahwa fasilitas di Hutan Pinus Loji ini cukup lengkap untuk wisatawan. Selain itu jalanan menuju wisata ini juga bisa menikmati keasrian suasana pedesaan di lereng Gunung Kelud.
“Mulai masuk kita juga disuguhi oleh suasana desa khas lereng pegunungan yang asri.” tambahnya.
Sebagai informasi, lokasi wisata Hutan Pinus Loji juga tidak jauh dari wisata Rambut Monte di Desa Krisik, Kecamatan Gandusari. Untuk menuju Rambut Monte, bisa ditempuh dengan jarak 10 menit saja.
(Redaksi)
Well, Silahkan tulis pendapatnya di kolom komentar ya.
Komentar