oleh

Hadapi Cuaca Ekstrim, Partai Demokrat Malut Himbau Pemerintah dan Masyarakat selalu Waspada

-Daerah-300 views

INBISNIS,ID, MALUKU UTARA – Menyoroti perubahan cuaca yang terjadi di Maluku Utara (Malut) dua hari terakhir ini, Ketua DPD Partai Demokrat Maluku Utara, M. Rahmi Husen menghimbau kepada pemerintah daerah dan masyarakat agar selalu berikhtiar dan berhati-hati, bila perlu memperkuat upaya mitigasi bencana.

Hal ini disampaikan Rahmi kepada INBISNIS.ID saat dihubungi melalui handphone pada Minggu (19/2) malam.
Lebih jauh dikatakan Rahmi bahwa dalam kondisi dan cuaca yang ekstrim seperti terjadi belakangan ini, bencana setiap saat bisa mengintai kita, oleh karena itu harus disikapi dengan kewaspadaan dan kesiapan pemerintah daerah untuk mitigasi bencana, juga kepada masyarakat harus memupuk terus rasa kepedulian sosialnya.“Kita semua tidak berharap bencana itu datang, tapi ikhtiar dan kewaspadaan itu wajib dimiliki semua orang, sehingga tidak perlu saling menuduh siapa yang salah ketika bencana itu datang,” tutur Rahmi.

Dalam cuaca yang ekstrim seperti ini, lanjutnya bencana setiap saat mengintai kita, apakah banjir, longsor, pohon tumbang, kecelakaan di laut, maka dengan mitigasi ini bisa mengurangi resiko yang akan terjadi.

Menurut wakil Ketua DPRD Provinsi Malut ini bahwa yang pertama harus kita perhatikan penataan tata ruang dan pengembangan kawasan yang berbasis mitigasi bencana. Kedua, Penguatan bangunan agar tahan gempa, restorasi lingkungan dan ekosistem. Ketiga, Penguatan literasi dan pemahaman akan bahaya, potensi serta risiko dan sistem peringatan dini bencana.

“Tiga hal di atas harus menjadi perhatian pemerintah dalam hal ini Badan Penanggulangan Bencana yang ada di daerah, karena mereka merupakan unjung tombak pemerintah dalam hal kebencanaan,” tegas Rahmi.Wilayah Maluku Utara merupakan wilayah di jalur gunung berapi diapit dua lempeng samudra dan benua dan dilintasi garis khatulistiwa sehingga menjadi wilayah dengan aktivitas tektonik, vulkanik tertinggi.

Rangkaian bencana alam dan pandemi Covid-19 pada dua tahun sebelumnya memberikan banyak pembelajaran dalam meningkatkan kesiapsiagaan, pencegahan dan mitigasi, sambungnya.

Oleh karena itu, Rahmi berharap kepada semua pihak, pemerintah provinsi, kabupaten/Kota, tokoh masyarakat, tokoh agama, akademisi, relawan juga para awak media bersama-sama meningkatkan solidaritas dan kepeduian sosial agar daya tangkal kita terhadap bencana menjadi kuat.

(Anto Hoda/HS)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *