INBISNIS.ID, DENPASAR – Upaya untuk mensukseskan kepimpinan di 9 Kabupaten dan Kota, Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Demokrat Provinsi Bali menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) Serentak.
Kegiatan Muscab DPD Partai Demokrat provinsi Bali tersebut berlangsung di Prime Plaza Hotel & Suites, Sanur, Bali pada 18 April 2022.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Bali Made Mudarta menjelaskan bahwa agenda penting Muscab selain membahas laporan pertanggungjawaban pengurus cabang 5 tahun lalu dan program kerja, sekaligus untuk mensukseskan pemilihan ketua DPC pada 9 Kabupaten/Kota di Bali. Selain itu Partai Demokrat sedang mencari figur pemimpin yang dapat menjadi nakhoda organisasi yang mampu membawa partai ini ke arah lebih baik.
“Untuk agenda Muscab memang merupakan agenda rutin 5 tahunan Partai Demokrat. Kami biasa menggelarnya. Agenda ini bakalan membahas banyak hal. Dari laporan pertanggungjawaban pengurus cabang selama 5 tahun. Ada program kerja sekaligus suksesi pemilihan ketua DPC,” ujar Mudarta di sela-sela agenda Muscab pada Senin (18/4/2022)
Menurut Mudarta, Partai berlambang Bintang Mercy saat ini kini semakin bersinar. AHY Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono menjadi magnet utama bergabungnya kaum milenial menjadi anggota, kader, dan pengurus Partai Demokrat di seluruh Indonesia termasuk Provinsi Bali.
Lebih lanjut dirinya memaparkan daftar antrian tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh budaya dan kaum milenial yang ingin menjadi pengurus DPC Partai Demokrat sangat panjang.
Untuk itu, lanjutnya proses konsolidasi di level DPC Partai Demokrat pihaknya mempercepat agar mereka yang sudah antre segera dapat diwadahi di Rumah Biru Perjuangan Partai Demokrat.
Hal ini seiring tren kesukaan serta keterpilihan Partai Demokrat dan Ketua Umum DPP Partai Demokrat AHY sebagai calon Presiden RI 2024 terus menanjak di berbagai temuan lembaga survei yang kredibel,” tutupnya.
(Redaksi)
Komentar