oleh

Bisnis Properti di Usia Muda? Siapa Takut!

INBISNIS.ID, DENPASAR – Usaha Properti terkesan menjadi bisnis yang sangat mewah dan mahal di kalangan masyarakat umum. Meski menjanjikan, nyatanya bisnis properti masih belum banyak dilirik, khususnya kaum milenial.

Baca Juga: Inspiratif! Begini Kisah Wirausahawan Muda Bertahan Saat Pandemi

Namun, beda halnya dengan salah satu anak muda kelahiran Jimbaran bernama I Ketut Arya Utama.

Pemuda kelahiran 1999 ini mulai berani dan terjun menggeluti dunia properti di tahun 2017, padahal Saat itu dirinya masih duduk di bangku SMA.

“Awalnya mengelola kontrakan rumah dan kos-kosan sendiri, selang beberapa waktu ada yang bertanya terkait rumah dengan DP murah dan mencoba mencari informasi rumah dijual hingga sampai saat ini memiliki perusahaan utama Bali Properti yang bergerak dibidang Developer dan Jasa Kontraktor di Bali,” Kata Arya kepada INBISNIS (9/4).

Arya yang saat ini masih kuliah di Polteknik Negeri Bali ini, menyampaikan bahwa dalam situasi pandemi, mulai dari desember 2020 sampai dengan januari 2021 properti di bali harganya sangat turun dan murah.

Baca Juga: Ingin Cepat Kaya dari Bisnis Trading? Tahan Dulu!

Namun di bulan april 2021 ini, sudah mulai bangkit dan beberapa kontraktor sudah punya waiting list lagi. Kedepannya Arya berharap, bahwa kondisi Bali dapat segera pulih dan properti tetap jalan.

“Semoga Bali lekas pulih, serta pihak bank bisa segera menyetujui developer dan mencairkan KPR karena developer sudah menerima DP dan berkas dari klien, ini merupakan salah satu upaya pembangkitan perekonomian di Bali khususnya,” tandas Arya.

(Redaksi)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *