oleh

Babinsa Fakfak Hadiri Muscab Pramuka dan Pemilihan Ka Kwarcab Kabupaten Fakfak

-Daerah-388 views

INBISNIS.ID, FAKFAK – Babinsa koramil 1803-01/Kota Serka Ramli Nasir menghadiri Muscab Pramuka (Kwarcab) Gerakan Pramuka 3301 Fakfak oleh Bupati Fakfak selaku Kamabicab sekaligus pemilihan Ka Kwarcab Baru yang terpilih Wakil Bupati Fakfak Yohana Hindom,M.Si masa bakti Periode 2021-2026, bertempat di gedung Winder Tuare Fakfak, Kabupaten Fakfak, Papua Barat.

Kegiatan kepramukaan merupakan salah satu wadah pendidikan yang membentuk sikap, karakter para generasi muda untuk dapat menjadi pribadi-pribadi yang mandiri dan berkepribadian.

 

Menurut Serka Ramli yang merupakan salah satu pembina Kepramukaan Saka Wira Kartika Kodim 1803/Fakfak menyampaikan bahwa “melalui kegiatan Kepramukaan kami didik adik-adik generasi muda untuk dapat memiliki kepribadian, kedisiplinan, jiwa kepemimpinan sebagai bekal mereka di masa depan,” kata dia.

Serka Ramli Juga Menyampaikan semoga dengan terpilihnya Ka Kwarcab Kabupaten Fakfak yang baru kegiatan kepramukaan di wilayah Kabupaten Fakfak dapat semakin maju dan berkembang dalam membina dan mendidik generasi muda menjadi calon-calon pemimpin yang handal di masa depan.

 

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *