oleh

HUT PKK Ke-50, Putri Suastini Koster Sebut Tugas PKK Ada Dua

-Daerah-392 views

INBISNIS.ID, DENPASAR – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Provinsi Bali, Ny. Putri Suastini Koster, menyampaikan bahwa tugas PKK dibagi menjadi dua yaitu sosialisasi dan bakti sosial.

Hal ini diungkapkan dalam Peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-50 (HKG PKK) Tingkat Provinsi Bali Tahun 2022 dengan tema “Berbakti Untuk Bangsa Berbagi Untuk Sesama” yang berlangsung secara daring dan luring (hybrid), bertempat di Jayasabha, Denpasar, Bali, Senin (28/03/2022).

“Sosialisasi kami itu sebagai wujud dan implementasi dari pembinaan dan pendampingan pengarahan pada seluruh keluarga terkait dengan apa yang menjadi visi dan program dari pemerintah daerah setempat dan visi kami di PKK. Kemudian yang berikutnya adalah aksi sosial, bantuan dana dari daerah masing-masing Provinsi ke Kabupaten itu menggerakan kami untuk memberikan perhatian langsung kepada masyarakat yang ada di desa,” ungkap Ny. Putri Suastini Koster.

Ny. Putri Suastini Koster, juga melanjutkan, bahwa PKK dan pemerintah daerah harus bersama-sama berkomitmen mengurangi angka stunting, menjaga kesehatan lansia, ibu hamil. Selain itu, Ny. Putri Suastini Koster juga menyampaikan, bahwa kegiatan-kegiatan aksi sosial dengan mengadakan pasar rakyat.

“Jadi kami bergilir di kabupaten kota (pasar rakyat), kami hadir, menghadirkan para petani, para pengrajin, membeli produk mereka, dan membagikan kembali apa yang kami beli kepada masyarakat yang ada di pasar rakyat tersebut,” ungkap Ny. Putri Suastini Koster.

Selain itu, Ny. Putri Suastini Koster, melanjutkan, bahwa hal lain yang PKK lakukan adalah memanfaatkan teknologi media yang ada untuk menyampaikan terkait program-program PKK kepada masyarakat.

“Seperti apa yang kami lakukan di provinsi, kami senantiasa ikut mendukung program pemerintah provinsi terkait lingkungan hidup seperti bagaimana pengelolaan sampah berbasis sumber, kemudian bagaimana kita harus meningkatkan pendidikan di keluarga,” terang Ny. Putri Suastini Koster.

Terakhir, Ny. Putri Suastini Koster, berharap, Gubernur selaku ketua Pembina PKK Provinsi Bali, selalu tetap memberikan perhatian terhadap gerakan PKK. Hal ini karena secara struktur organisasi, PKK sangat kuat dari tingkat provinsi sampai desa.

“Jika seluruh PKK bergerak sesuai visi, niscaya program-program pemerintah untuk mensejahterakan masyarakat dapat kita wujudkan bersama,” tutup Ny. Putri Suastini Koster.

Sementara itu, Gubernur Bali, I Wayan Koster, dalam sambutannya, menyampaikan, apresiasi kepada PKK Provinsi Bali atas kiprah dan perananya bisa menyentuh hingga unit terkecil masyarakat, yakni keluarga.

Sehingga PKK bisa membantu Pemerintah Provinsi Bali di dalam menjalankan program pembangunan daerah Bali yang tertuang pada visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana menuju Bali Era Baru.

(Redaksi)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *