oleh

Man, Penjual Kelapa Muda Bakar Pertama di Ternate

-Daerah-361 views

INBISNIS.ID, TERNATE – Konon kelapa muda bakar diyakini mengandung khasiat yang baik untuk kesehatan dan mulai banyak dibahas saat pandemi covid-19 karena selain meningkatkan imun kelapa muda bakar juga dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit seperti kolesterol, darah tinggi, kencing batu, ginjal, obat masuk angin, pegal-pegal, hingga penambah stamina.

Terinspirasi dari dampak kesehatan ini, seorang bapak bernama Abdullah Torano yang biasanya di panggil Pak Man memulai sebuah usaha kelapa muda bakar di seputar pelabuhan semut (pelabuhan speedboat) yang terletak di Kelurahan Mangga Dua, Kecamatan Kota Ternate Selatan.

INBISNIS.ID sengaja menghubungi Man dan berbincang-bincang seputar dagangannya , Rabu (17/11/2021) disela kesibukannya melayani pembeli di lapak tempat jualannya.

“Saya terinspirasi untuk menjual kelapa muda bakar ini, saat berkunjung ke Bandung dan melihat ada seorang penjual kelapa muda bakar yang sangat laris, “tutur Man membuka obrolan.

Muncul tekadnya untuk membuat produk yang sama jika kembali ke Ternate, karena menurut Man bahwa di Ternate juga adalah wilayah penghasil kelapa, sementara petani kelapa terpukul dengan harga kopra yang anjlok.

Maka sejak 2018 dia mulai menghubungi pihak kelurahan untuk mendapatkan tempat jualan di sepanjang Tapak Jalan Baru yang berada di wilayah kelurahannya. Jadilah dia sebagai Orang pertama yang menyajikan kelapa muda bakar di Kota Ternate.

Awalnya dengan memanfaatkan lapak seluas 3 x 3 m kini sudah bisa memanfaatkan 5 x 6 m dengan memanfaatkan luasan di tepi pantai. Awalnya hanya mengolah sendiri usahanya kini sudah dapat memanfaatkan 2 orang tenaga yang membantu penjualannya.

Harga kelapa muda bakar yang ditawarkan 20 ribu rupiah per buah, kemudian disajikan dengan campuran sedikit rempah-rempah berupa daun sereh dan sedikit jahe tergantung permintaan langganan. Ada yang dibawa pulang, ada juga yang disantap di lokasi tempat jualannya.

“Saya hanya mengambil untung lima ribu per buah, karena kelapa muda saya ambil dengan harga 10 ribu, sedangkan bahan bakunya 5 ribu. Sehari bisa laku 30 butir bahkan bisa lebih pada hari-hari libur,” tutur Man.

Sekarang ini, mulai muncul penjual kelapa muda bakar, sehingga muli ada kompetitor, maka mengharuskannya membuat spesifikasi dengan karakteristik tersendiri. Maka sedikit modifikasi dari produknya, Man mulai mencoba dengan produk sup kelapa muda bakar, yaitu dengan memberikan tambahan buah pisang atau singkong yang dicampurkan dalam buah kelapa yang dibakar tersebut. Juga ditawarkan Sup ikan kelapa bakar tergantung selera pembeli.

Hasil modifikasi produk ini dalam bentuk Sup memberikan aroma yang membangkitkan selera pengunjung, sehingga ditawarkan dengan harga promosi 25.000 per buah.

“Saya mencoba Sup kelapa bakar dengan harapan mungkin ada pengunjung yang tertarik dengan sajian ini,” pungkas Man.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *