INBISNIS.ID, PADANG – Sebanyak 990 Pelaku Usaha Mikro di Kota Padang mendapatkan bantuan berupa, Sepeda, Kompor Gas, Showcase, Kulkas dan alat – alat pendukung produksi lainnya.
Berdasarkan informasi dari Diskominfo Kota Padang, bantuin ini diinisiasi oleh Anggota DPRD Kota Padang dan tertuang dalam Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah(UKM) Kota Padang.
Bantuin ini diserahkan langsung oleh Wali Kota Padang Hendri Septa di Pelanta Rumah Dinas Wali Kota Padang. Rabu (26/10/2022). Turut hadir dalam acara ini Anggota DPRD Kota Padang Yandri, Kadis Disnakerin Dian Fakri.
“Alhamdullilah ini adalah kegiatan rutin bahagian dari perhatian Pemerintah Kota Padang dan DPRD Kota Padang bahwa kita sebagai pelayan bagi masyarakat, kita memenuhi kebutuhan dari masyarakat baik itu kebutuhan infrastruktur, kebutuhan sekolah, kebutuhan kesehatan seperti puskesmas dan kebutuhan untuk meningkatkan ekonomi masyarakat. Sekarang ada anggaran melalui UMKM yang nanti disalurkan melalui POKIR (Pokok Pikiran) anggota DPRD sebanyak 3.200 unit barang dengan 157 jenis yang diserahkan buat warga Kota Padang,” pungkasnya Wako.
“Jumlah pelaku usaha mikro binaan Kota Padang sampai dengan September 2022 berjumlah 41.325 dari 78.355 jumlah pelaku usaha mikro yang terdata. Pemerintah Kota Padang sangat konsen terhadap pelaku usaha mikro, dimana pelaku usaha mikro mempunyai andil atau peran yang sangat penting dalam perekonomian daerah khususnya dan nasional umumnya,” ucap Wako Padang.
Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Kota Padang Ferri Erviyan Rinaldy mengatakan, maksud kegiatan ini adalah memfasilitasi pelaku usaha mikro dalam meningkatkan pengembangan produksi berupa bantuan peralatan, memberikan reward kepada koperasi konvensional dan syariah yang berprestasi dan memfasilitasi koperasi untuk meningkatkan modal kerja koperasi.
Koperasi Konvensional berprestasi antara lain KPRI Depdikbud Padang Utara, KPRI RS HB Saanin dan KPRI Depdikbud Lubuk Kilangan. Sedangkan Koperasi Syariah berprestasi antara lain KSPPS BMT Baringin, KSPPS BMT Belakang Tangsi dan KSPSS BMT Binuang Kampung Dalam. Selanjutnya bantuan uang kepada koperasi sebesar Rp. 30.000.000,- kepada Koperasi Alumni SMPN 10 Padang.
Anggota DPRD Kota Padang yang berkontribusi dalam bantuan hibah berjumlah 14 orang, yakni : Tim Azwar Siry(Alm), Budi Syahrial, Edmon, Mastilizal Aye, Muhidi, Manuver Putra Firdaus, Muzni Zen, Nila Kartika, Rafdi, Salisma, Surya Jufri, Yandri, Zalmadi dan Zulhardi Z Latif.
(Redaksi)
Well, Silahkan tulis pendapatnya di kolom komentar ya.
Komentar