oleh

Cegah Banjir Dimusim Hujan, Petugas Robohkan Bangunan di Atas Trotoar

-Daerah-416 views

INBISNIS.ID, MEDAN – Musim hujan yang mulai terjadi di wilayah Indonesia menyebabkan banjir dan bencana serta dampak negatif lainnya di beberapa daerah.

Karena dianggap menjadi pemicu terjadimya banjir dan dapat menyebabkan kemacatan akhirnya bangunan tempat sampah yang didirikan oleh warga Jalan Bunga Ester, Kelurahan Padang Bulan II, dirobohkan oleh petugas Kecamatan Medan Selayang.

Diketahui sebelum dibongkarnya bangunan tersebut berdasarkan laporan yang di Terima Camat Medan Selayang Viza Fandhana memerintahkan Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (P3SU) untuk melakukan pembongkaran.

“Dari hasil pemantauan kita di lapangan benar adanya bangunan yang dianggap dapat menyebabkan banjir dan kemacetan, maka kita robohkan,” ucap Camat Medan Selayang saat di konfirmasi awak media INBISNIS.ID.

Kemudian dari pantauan awak media di lapangan sebelum Camat Medan Selayang melakukan pembongkaran, terlebih dahulu memberikan arahan dan penjelasan kepada warga yang mendirikan bakal sampah tersebut. Alhasil kegiatan berjalan dengan aman dan tertib.

(Redaksi)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *