INBISNIS.ID, LUWU TIMUR – Persekutuan Pemuda Gereja Toraja (PPGT) Klasis Palopo melaksanakan Bakti Sosial di Panti Asuhan Al-Muhaymin yang berada di Jl. Jendral Sudirman Kota Palopo Provinsi Sulawesi Selatan, Senin (16/05/2022).
Bakti Sosial yang dilakukan di sekolah, mushola, masjid dan lingkungan sekitar merupakan rangkaian kegiatan dari pelaksanaan Praya PPGT yang direncanakan akan dilaksanakan pada tanggal 4-8 Juli 2022 di Bittuang Tanah Toraja.
Ketua Persekutuan Pemuda Gereja Toraja Klasis Palopo, Desi Tolla menjelaskan bahwa Bakti sosial ini sebagai wujud dari kepedulian atau rasa kemanusiaan terhadap sesama, dimana dengan adanya kegiatan ini PPGT Klasis Palopo semakin dapat merekatkan rasa kekerabatan terhadap sesama terkhusus kepada penganut agama lainnya.
“Bakti sosial ini sebagai wujud dari kepedulian atau rasa kemanusiaan terhadap sesama, dimana dengan adanya kegiatan ini PPGT Klasis Palopo semakin dapat merekatkan rasa kekerabatan terhadap sesama terkhusus kepada penganut agama lainnya,” terang Desi.
Lebih lanjut disampaikan bahwa semoga Bakti Sosial ini semakin meningkatkan toleransi antar sesama umat beragama dan membangun mindset positif dikalangan masyarakat terhadap Persekutuan Pemuda Gereja Toraja bagi masyarakat yang ada di Kota Palopo ini sebagai masyarakat yang majemuk.
“Semoga Bakti Sosial ini semakin meningkatkan toleransi antar sesama umat beragama dan membangun mindset positif di kalangan masyarakat terhadap Persekutuan Pemuda Gereja Toraja bagi masyarakat yang ada di Kota Palopo ini sebagai masyarakat yang majemuk,” katanya.
Sebagai Koordinator dalam Bakti Sosial ini, Marlianus (Lalla) sebagai pengurus PPGT Klasis Palopo menjelaskan bahwa aksi Baksos kali ini diikuti sekitar 60 Pemuda dari berbagai Pemuda Gereja Toraja yang ada di kota Palopo dan menyampaikan apresiasi yang mendalam kepada semua pihak yang telah berkolaborasi dalam aksi ini, sehingga bisa terlaksana dengan baik
Bakti Sosial yang bertemakan Pluralisme ini disupport oleh beberapa lembaga dan ormas seperti PMII, PMK UNANDA, GSNI, GMNI, Pergerakan Sarinah, Ansor, HMI, KMHDI, PMKRI, Batara 513, Batara Glens, MPG Adventure, KPLH MERAH PUTIH, Banne Teknik, Meja seduh, Melayo, Pak Tani Outdoor, Semeru Outdoor, Kopi Sespan dan lainnya
(Redaksi)
Well, Silahkan tulis pendapatnya di kolom komentar ya.
Komentar