oleh

Dua Hari Usai Ulang Tahun, Mantan Kepala Staf Kopkamtib Jenderal TNI Widjojo Soejono Meninggal Dunia

INBISNIS.ID, BADUNG – Kabar duka bagi keluarga besar TNI AD pada Rabu 11 Mei 2022, pukul 04:43 WIB, Jenderal TNI (Purn) Widjojo Soejono menghembuskan napas terakhir di ruang perawatan Paviliun Kartika Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta Pusat.

 

Diketahui Almarhum yang pernah menjabat sebagai Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus (Danjen Kopassus) ke-6 meninggal dunia di usia 94 tahun, dua hari setelah hari ulang tahun atau hari kelahirannya.

“Telah meninggal dunia Jenderal (Purn) Widjojo Soejono mantan Kepala Staf Komando Pemulihan Keamanan dan Ketertiban (Kopkamtib) di usia 94 tahun pada hari Rabu, 11 Mei 2022 pukul 04.43 WIB di Paviliun Kartika RSPAD Gatot Soebroto karena sakit,” kata Kepala Pusat Penerangan TNI Mayor Jenderal TNI Prantara Santosa dalam keterangan tertulis, Rabu (11/5/2022).

Menurut keterangan resmi dari Pusat Penerangan TNI, Jenderal TNI Widjojo Soedjono lahir pada 9 Mei 1928 di Tulungagung, Jawa Timur. Menikah dengan Siti Mastoechajah dan dikaruniai lima anak, yaitu Enny Lukitaning Diah, Wedhia Purwaningsih, Ariyati Sihwarini, Hardini Surjaningsih, dan Budhi Soejono.

Jenderal TNI Widjojo merupakan tokoh militer Indonesia dengan rekam jejak karier yang luar biasa dan juga merupakan salah satu sesepuh terbaik dan sangat aktif memberikan dharma baktinya bagi TNI dan Negara.

Karir militer Almarhum terbilang cukup cemerlang, pernah mengemban beberapa jabatan strategis diantaranya, Panglima Kodam XIII/Merdeka di Sulawesi Utara (1970-1971), Panglima Kodam VIII/Brawijaya (1971-1975), Panglima Kowilhan (Komando Wilayah Pertahanan) III meliputi Sulawesi dan Kalimantan (1975-1978) dan Jabatan Panglima Kowilhan II meliputi Jawa, Nusa Tenggara, dan Timor Timur (1978-1980). Terakhir menjabat Kepala Staf Kopkamtib (1980-1982)

Jenazah almarhum disemayamkan di rumah duka Jalan Karang Asem 1 No. 4-6 RT 08 RW. 002 Kelurahan Kuningan Timur Kecamatan Setia Budi Jakarta Selatan. Selanjutnya Jenderal (Purn) Widjojo Soejono dimakamkan secara militer di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama, Kalibata, Jakarta Selatan pada Rabu (11/5/2022) pukul 13.30 WIB.

(Redaksi)

Well, Silahkan tulis pendapatnya di kolom komentar ya.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *