Salon Ikan Koi, Usaha Perawatan Menjelang Kontes
INBISNIS.ID, BLITAR – Kontes ikan hias sudah sangat sering diadakan. Ikan yang dilombakan atau dikonteskan salah satunya jenis Ikan Koi. Harga jual Ikan Koi yang sudah pernah memenangkan kontes pun tidak main-main.
Khusus untuk Ikan Koi, ada beberapa karakteristik penilaian yang harus dipenuhi. Salah satunya figure atau bentuk tubuh dan tulang belakang. Bentuk ini sebaiknya lurus dengan lekuk tubuh yang ideal.
Ikan Koi hias juga sebaiknya memiliki bentuk sirip yang indah. Sirip pada Ikan Koi meliputi sirip dada, sirip ekor, sirip perut, sirip dubur, dan sirip punggung.
Banyak cara yang kerap dipakai memelihara ikan koi agar bisa menang dalam kontes. Di antaranya dengan memanfaatkan jasa salon koi. Di salon ini, ikan koi akan dipercantik agar performanya bagus saat mengikuti kontes.
Di Desa Bendosewu, Kecamatan Talun, Kabupaten Blitar terdapat salon Ikan Koi. Hendi Fahrurozi, pemilik salon Ikan Koi mengungkapkan, salon ikan memakai sistem kerik atau cutting.
“Mempercantik sisik ikan. Dengan pengeringan sisik ikan agar terlihat rapi,” kata Hendi kepada INBISNIS.ID, Selasa (26/4/2022).
Prosesnya, ikan yang akan di salon diberikan treatment selama tiga hari tiga malam. Obat dan antibiotik diberikan agar daya tahan tubuh ikan prima sebelum di salon.
“Kondisi ikan harus prima kemudian di modif sesuai pola motif dan dirapikan,” jelasnya.
Ikan grade A yang akan di salon, dibius terlebih dahulu. Durasi ikan dalam kondisi pingsan sekitar 3 menit. Saat itulah, ikan akan dicutting untuk membentuk polanya.
“Memakai alat bedah seperti pisau, cutter dan gunting. Prosesnya sekitar 2 menitan. Jadi ikan di cutting, tapi sekali-kali harus dimasukkan air,” paparnya.
Setelah selesai, akan ditreatment lagi seperti di awal proses, sekitar dua pekan. Selain untuk memulihkan kondisi ikan, upaya ini dilakukan juga untuk memastikan motif yang dibentuk benar-benar jadi. Artinya tidak muncul kembali motif seperti sebelum dicutting.
“Keberhasilannya juga sesuai genetik ikan koi. Kadang ada yang sulit sudah dicutting tapi tidak berubah,” tambahnya.
Untuk tarif jasa salon cukup terjangkau. Dari pantauan INBISNIS.ID, jika menggunakan motif sederhana sekitar Rp 10 ribu sedangkan untuk motif yang rumit sekitar Rp 50 ribu, hal ini dikarenakan membutuhkan waktu relatif lama.
(Redaksi)
Komentar