oleh

Danramil 03 Senen Jakpus, Sosialisasikan Kampung Pancasila

-Daerah-346 views

INBISNIS.ID, JAKARTA PUSAT – Mayor Inf. Ahmad Suryana, memberikan sosialisasi Kampung Pancasila, yang dimana menjadi julukan untuk Desa yang telah dijadikan contoh penerapan nilai-nilai Pancasila. Sosialisasi ini dilaksanakan di kantor Kelurahan Kwitang, Kamis, (17/2).

Kampung Pancasila adalah bagian dari penerapan nilai-nilai Pancasila itu sendiri, yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Dan bisa diterapkan dari Perbuatan atau tindakan keseharian dalam merevitalisasi nilai-nilai Pancasila, hal ini agar bisa diwujudkan dalam bentuk beribadah, gotong-royong, kekeluargaan, musyawarah, mufakat dan tindakan sosial yang mulia dan terpuji lainnya.

Sosialisasi Kampung Pancasila ini di pimpin langsung oleh Danramil 03 Senen, Mayor Inf. Ahmad Suryana. Yang dihadiri oleh Kepala Lurah Kwitang, Rasimun, Bhabinkamtibmas, Ketua Satpol PP, FKDM, LMK dan juga Para RW dan Karang Taruna Kelurahan Kwitang.

Mayor Inf. Ahmad Suryana menjelaskan, “Kampung Pancasila bahwasanya dibangkitkannya kembali, agar anak-anak muda kita tau tentang nilai-nilai pancasila,”ujarnya.

Lebih jauh ia menjelaskan, “Kenapa dinamakan kampung pancasila, tujuannya agar di kampung-kampung dan mayarakatnya dapat melaksanakan butir-butir pancasila yang terdiri dari Lima Pasal dan 36 butir.” Tegasnya.

Untuk yang ingin bergabung dalam Kampung Pancasila, seluruh warga Negara Indonesia boleh bergabung, baik Anak-anak, Remaja, Dewasa, termasuk orang tua juga bisa bergabung, bahkan harus bergabung agar tidak luntur nilai-nilai Pancasila yang selama ini sudah merekat di NKRI.

Tujuannya agar warga Negara kembali ke dalam nilai-nilai Pancasila yang selama ini sudah sibuk dengan kegiatan-kegiatan yang lain bahkan dengan tugas-tugas sehari-harinya. Harapannya agar suluruh warga Negara Indonesia bisa melaksanakan nilai-nilai Pancasila yang sangat erat hubungannya dengan kehidupan sehari-hari dalam Berbangsa dan ber Negara.

Ide terbentuknya Kapung Pancasila ini didirakan oleh pelopor Bapak Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman, waktu saat masih menjabat sebagai Pangdam Jaya dan membentuk Kampung-kampung Pancasila. Namun sampai saat ini masih berjalan, kegiatan ini tetap masih dalam pengawasan pelaksanaannya oleh para Babinsa, Danramil, Dandim sampai dengan Pagdam, sebagai unsur Komando kewilayahan.

Untuk informasi saat ini, yang sudah diterapkan Kampung-kampung Pancasila satu kelurahan, satu Kampung, bertahap nantinya seluruh kampung bisa menjadi Kampung Pancasila.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *