INBISNIS.ID, BALI – Dalam rangka membantu pemerintah Provinsi Bali untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke Bali, di tengah pandemi Covid-19, Persatuan Golf Indonesia (PGI Bali) menyelenggarakan Turnamen Golf Piala Gubernur Bali Tahun 2022.
Turnamen Golf Piala Gubernur Bali ini akan segera diselenggarakan besok pada tanggal, 11 Januari sampai dengan 15 Januari di pulau dewata. Turnamen Golf Piala Gubernur Bali, akan dilangsungkan di Bali Nasional Golf Club Nusa Dua Kabupaten Badung-Bali.
Turnamen terbuka ini diikuti seluruh Club Golf seluruh daerah yang berada di Indonesia yang diantara lain dari kota Jakarta, Jawa timur, Jawa Tengah dan juga Makassar.
Turnamen Golf Piala Gubernur Bali ini, akan dibagi menjadi dua kategori yaitu : yaitu Junior, yang akan dibuka pada tanggal 11 Januari sampai dengan 13 Januari. Dan untuk kelas (AMATEUR), akan diselenggarakan pada tanggal 14 Januari sampai dengan 15 Januari.
Baca Juga : “Solusi tetap sehat dan bugar di masa Pandemi, Ternate, cek disini untuk tahu rahasianya”
Ketua Pelaksana Turnamen Golf Piala Gubernur Bali Tahun 2022, I Ketut Alit Anom mengutarakan persiapan Turnamen Golf ini secara keseluruhan sudah rampung 90%.
“Secara keseluruhan persiapan turnamen golf piala Gubernur Bali 2022 sudah rampung, untuk persiapan secara keseluruhan dari kelas Junior maupun Amateur sudah mencapai 90% , namun untuk kelas Junior sudah rampung sampai dengan 100% dikarenakan kelas ini sudah mulai berlaga pada tanggal, 11 Januari sampai dengan 13 Januari. Sedangkan untuk kelas Amateur akan berlangsung pada tanggal, 14 Januari sampai dengan 15 Januari”, tuturnya.
( I Ketut Alit Anom Selaku Ketua Pelaksana Turnamen Golf Piala Gubernur Bali Tahun 2022 )
Tambahnya, dari kapasitas yang ditargetkan sebesar 580 peserta lomba Turnamen Golf Piala Gubernur Bali sudah memenuhi kuota, untuk partisipasi kelas Junior yang mengikuti turnamen sebanyak 100 peserta, sedangkan untuk kelas Amateur sudah memenuhi target yang berpartisipasi sebanyak 480 peserta, terangnya.
Persiapan Turnamen Golf akan dilangsungkan besok, (11/1/2022) pada pagi hari jam 07.00 WITA, untuk kelas Junior, sampai dengan jam 12 siang dan akan dilaksanakan sampai tanggal 13 Januari.
Ungkapnya, I Ketut Alit Anom “Untuk semua peserta wajib mematuhi instruksi protokol kesehatan, untuk peserta dari luar kota harus disertakan surat antigen dan surat keterangan bebas Covid-19 dari RT-PCR. Kita juga dari panitia pelaksana turnamen akan menyiapkan tenaga medis dan juga ada perbantuan dari BPBD Provinsi Bali”, tutupnya.
Banyak hadiah yang akan diberikan pada Turnamen Golf Piala Gubernur Bali 2022 berupa, Mobil Mitsubishi Pajero Sport, Toyota Fortuner, Mercy, Hyundai, Motor, AC, TV, dan masih banyak lagi.
(FERY FADLY)
Komentar