oleh

Usaha Karangan Bunga, Bisnis Menjanjikan Di Masa Pandemi

-Bisnis-502 views

INBISNIS.ID, BLORA – Di masa pandemi, sebagian besar usaha terdampak dan mengalami defisit penghasilan. Namun, terdapat usaha yang dapat survive (bertahan) bahkan mendapatkan income yang tinggi yaitu bisnis karangan bunga.

Seorang pelajar asal Blora Wildan Izza Fauzan melalui usaha florist mampu menghasilkan omzet Rp 1 Juta per hari.


“Per hari (keuntungannya) kadang Rp 300.000, Rp 1 Juta, Rp 500 ribu juga ada,” kata Fauzan, di rumahnya, Desa Semampir, Blora, dilansir Kompas.com, Jumat (30/7).

Remaja 15 tahun tersebut mengungkapkan awal mula idenya dalam merintis usaha karangan bunga.

Saya terinspirasi dari orang-orang yang memiliki usaha florist, saya ingin ikutan,” ujarnya.

“Saya coba iseng-iseng membikin (karangan) bunga, terus ada yang pesan, saya bikinin, ‘Bagus itu katanya’, terus saya kembangkan,” sambungnya.

Jenis karangan bunga yang dibuat olehnya yaitu standing flower arrangements atau karangan bunga berdiri dan buket bunga.

Usaha yang telah dimulai sejak tahun 2020 tersebut telah menerima order dari berbagai daerah.

“Dari luar daerah, paling jauh dari jambi,” kata dia.

Selama pandemi, dirinya menyebut jumlah pesanan semakin meningkat.

“Selama pandemi alhamdulillah masih ada kenaikan,” pungkasnya.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *